Tim Observatorium Ilmu Falak Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (OIF UMSU) bersama Tim Penerimaan Mahasiswa Baru (Penmaru) UMSU hadir di acara Maxpo 1 di MAN 2 Deli Serdang. Selasa, (22/11/2023).
Kegiatan Maxpo 1 ini mengusung tema “Meningkatkan Potensi Pemuda Menuju Generasi Emas 2045”. Kegiatan ini, dilaksanakan selama tiga hari berturut, mulai dari tanggal 22-24 November 2023. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari ulang tahun MAN Deli Serdang dan hari ulang tahun OSIM MAN 2 Deli Serdang.
Dalam kegiatan ini, OIF UMSU membuka stand untuk mengenalkan wajah OIF UMSU dengan berbagai alat dan buku yang dapat di eksplor langsung di lokasi, berdampingan dengan bazar makanan dan minuman yang dijajakan oleh siswa/i MAN 2 Deli Serdang.
Siswa yang berkunjung ke stand OIF UMSU diberikan edukasi terkait Program Studi (prodi) baru yang ada di UMSU yaitu prodi Ilmu Falak. Selain itu, mereka juga diberikan kesempatan untuk melihat matahari menggunakan teleskop, kacamata matahari, mencoba alat klasik yaitu kamera obscura, dan mengeksplor peta bintang
Dalam pembukaan acara ini, berbagai rangkaian acara terlaksana. Mulai dari pembacaan Al Qur’an, laporan ketua panitia, kata sambutan dari kepala madrasah, dan persembahan tari dari ekstrakurikuler Pramuka.
Darma Kesuma, selaku ketua panitia Maxpo 1 ini mengatakan dalam kegiatan ini dilaksanakan juga lomba internal dan eksternal. “Dalam acara ini, ada berbagai kegiatan yang dilaksanakan seperti bazar, lomba internal yaitu religi song, pidato dan pojok baca, yang diikuti oleh seluruh perwakilan kelas, dengan jumlah 36 orang dan lomba eksternal, yaitu musikalisasi puisi, story telling dan video kreatif dengan jumlah 77 orang pendaftar,” katanya.
Siswa/i MAN 2 Deli Serdang ini sangat antusias untuk mendatangi stand UMSU, karena ada doorprize bagi mereka yang berhasil menjawab pertanyaan dari Tim UMSU.
OIF UMSU
“Memotret Semesta Demi Iman dan Peradaban”