Kepala OIF UMSU menjadi Penceramah pada Pengajian Daerah Muhammadiyah Kabupaten Langkat, di PRM Pangkalan Susu, Langkat. Ahad, (04/08/2024). Dr. Arwin Juli Rakhmadi Butar-Butar,MA selaku Kepala OIF UMSU sekaligus Anggota MTT PP Muhammadiyah, dan Ketua MTT PWM Sumatera Utara menjelaskan terkait Kalender Hijriyah Global Tunggal (KHGT) yang sudah ditanfidzkan oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah.
Beliau menjelaskan KHGT sudah melalui proses yang panjang kurang lebih sudah dikaji secara mendalam dan komprehensif selama 15 Tahun, sejak Dr. Arwin masih kuliah di Mesir.
Oleh karena itu KHGT bukan produk yang ujug-ujug tetapi sudah melalui proses yang matang, sehingga diharapkan seluruh warga persyarikatan dapat mendukung dengan memahami betul KHGT tersebut. selain itu juga harus terus disosialisasikan hingga tingkat Cabang dan Ranting.
selain menjelaskan alasan dan urgensi dari KHGT, dalam paparannya Dr. Arwin juga menjelaskan Prinsip, Syarat dan Parameter KHGT atau yg disingkat dan dikenal dengan PSP. Konsep KHGT yang digunakan Muhammadiyah sudah di sosialisasikan ke tingkat nasional dan Internasional salah satunya yg terbaru sudah diinformasikan dan diberikan kepada Grand Syekh Al-Azhar.
Setelah dilaksanakannya pengajian Dr. Arwin bersama M.Hidayat melakukan pengukuran arah kiblat di Stabat, yang merupakan lokasi yang pembangunan mesjid yang akan diberi nama Masjid At Tanwir Muhammadiyah, yang berlokasi di depan RSU Putri Bidadari.